https://cianjur.times.co.id/
Berita

Firsta Yufi Amarta Putri Dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2025, Inilah Daftar Lengkap Pemenang

Sabtu, 03 Mei 2025 - 08:32
Firsta Yufi Amarta Putri Dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2025, Inilah Daftar Lengkap Pemenang (Foto: Top 6 peraih mahkota Puteri Indonesia 2025. FOTO: Instagram @pageantenthusiast)

TIMES CIANJUR, JAKARTA – Malam yang penuh pesona dan harapan baru saja tersaji dalam perhelatan Grand Final Puteri Indonesia 2025 yang digelar di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Jumat malam (2/5/2025).

Sebanyak 45 finalis dari seluruh penjuru Indonesia tampil memukau dengan kecerdasan, pesona, dan kepedulian sosial yang mereka bawa. Dari panggung yang megah ini, lahir para ikon baru perempuan inspiratif yang siap membawa nama Indonesia ke kancah global.

Aura kompetisi yang sehat terlihat sejak awal acara, sebagaimana terlihat dalam unggahan di akun resmi Instagram @officialputeriindonesia. Mulai dari peragaan busana yang menampilkan kekayaan budaya Nusantara hingga sesi tanya jawab yang menguji wawasan dan kepribadian masing-masing finalis, semua berjalan memikat dan penuh dinamika.

"Semua menjadi saksi bagaimana mereka memancarkan kepercayaan diri dan semangat membara untuk menjadi yang terbaik," ujar Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia, Putri Kus Wisnu Wardhani.

Tahun ini, ajang Puteri Indonesia mengusung tagline Be Right, Be Bright yang menekankan pentingnya kecerdasan, sikap bijak, dan kepekaan sosial dalam diri setiap finalis. Mereka dinilai tidak hanya dari penampilan, tetapi juga dari gagasan dan pemahaman mereka terhadap isu-isu strategis seperti peran perempuan di era digital, pendidikan inklusif, dan etika bermedia sosial.

Enam mahkota utama diperebutkan, menandai semakin luasnya peran seorang Puteri Indonesia di tengah masyarakat: sebagai representasi kecantikan dan juga agen perubahan sosial.

Momen paling dinanti pun tiba. Dengan penuh haru, Firsta Yufi Amarta Putri dari Jawa Timur resmi dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2025. Air mata haru dan senyum kemenangan menandai akhir perjalanan panjang yang penuh dedikasi.

Daftar Lengkap Pemenang Puteri Indonesia 2025

Top 4:

  1. Firsta Yufi Amarta Putri – Jawa Timur (Puteri Indonesia 2025)

  2. Melliza Xaviera Putri Yulian – DKI Jakarta 1 (Puteri Indonesia Lingkungan)

  3. Salma Ranggita – Sumatera Selatan 1 (Puteri Indonesia Pariwisata)

  4. Rinanda Maharani – Kalimantan Timur (Puteri Indonesia Pendidikan)

Top 6:
5. Syafira Mardhiyah – Banten (Puteri Indonesia Kebudayaan)
6. Maharani Divaningtyas – DI Yogyakarta (Puteri Indonesia Inovasi & Digital)

Top 16:
7. Saraha Arelia Saragih – Riau
8. Alma Santang – Kalimantan Selatan 1
9. Sarah Sentoso – DKI Jakarta 3
10. Putri Agita Milala – Sumatera Utara 1
11. Adinda Putri Pawan – Sulawesi Barat
12. Cahaya Sulma Dewi – Nusa Tenggara Barat
13. Mawar Meliala – Kepulauan Riau 1
14. Andi Adriana Noviyanti – Sulawesi Selatan
15. Cindi Noladyta Takumansang – Sulawesi Utara
16. La-Tanya Alisa – DKI Jakarta 2

Kategori Atribut Puteri Indonesia 2025

  • Puteri Indonesia Persahabatan: Putri Agita Milala – Sumatera Utara 1

  • Puteri Indonesia Berbakat: Rinanda Maharani – Kalimantan Timur

  • Puteri Indonesia Favorit: Maharani Divaningtyas – DI Yogyakarta

  • Puteri Indonesia Influencer: Alma Santang – Kalimantan Selatan 1

  • Puteri Indonesia Fotogenik: Melliza Xaviera Putri Yulian – DKI Jakarta 1

Puteri Indonesia Intelegensia:

  1. Rinanda Maharani – Kalimantan Timur

  2. Novianty Shamenta – Papua Selatan

  3. Nadia Aprisilia – Jambi

Best Traditional Costume:

  • Antung Aulia Salsa Bella – Kalimantan Selatan 2

Yayasan Puteri Indonesia berharap, para pemenang tahun ini mampu menjadi inspirasi bagi perempuan Indonesia lainnya untuk berani bermimpi, berkarya, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa.

Cahaya baru telah menyala. Kini saatnya menanti kiprah gemilang mereka di masa depan.(*)

Pewarta : Wandi Ruswannur
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Cianjur just now

Welcome to TIMES Cianjur

TIMES Cianjur is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.